Mengenal Istilah Salah Bantal dan Dampaknya

Kalau saat ini Anda sedang merasakan sakit di leher dan terasa saat bangun tidur, bisa jadi itu karena salah bantal. Istilah ini sangat populer di Indonesia. 

Tapi, apakah sebenarnya yang dimaksud dengan kondisi ini? Apa penyebabnya dan bagaimana cara mengatasi salah bantal? Simak penjelasannya berikut ini agar Anda tidur lebih baik. 

Apa yang Dimaksud dengan Salah Bantal? 

Secara medis, kondisi leher sakit saat bangun tidur terjadi karena leher yang kaku yang terjadi saat bangun tidur. Lantas kenapa leher Anda bisa kaku saat tidur dan terasa sakit saat bangun tidur? 

Umumnya, seseorang menghabiskan waktu setidaknya 6 hingga 8 jam per hari untuk tidur. Saat tidur lelap, Anda tidak tahu apa yang sedang terjadi, termasuk pergerakan tubuh Anda. 

Nah, bisa jadi posisi tubuh Anda tidak tepat saat tidur sehingga tubuh terasa nyeri saat bangun. Hal inilah yang disebut salah bantal.

Penyebab Salah Bantal

Salah bantal adalah kondisi yang biasanya terjadi karena posisi tidur yang kurang tepat, sehingga menyebabkan otot menegang dan kaku sehingga terasa sakit.

Selain itu, otot kaku pada leher juga bisa terjadi karena penggunaan bantal yang tidak tepat. Bisa jadi Anda menggunakan bantal yang terlalu tinggi sehingga posisi tubuh tidak ideal saat tidur. 

Kondisi kekakuan pada leher kadang juga disertai dengan rasa nyeri. Jika tidak diatasi maka kondisi ini akan mengganggu aktivitas sehari-hari Anda.

Baca Juga: Kelebihan Tempat Tidur Menggunakan Sprei dan Bedcover

Dampak dari Salah Bantal

Berikut ini beberapa dampak yang akan Anda rasakan saat mengalami kondisi salah bantal atau salah posisi tidur.

1. Mengganggu Tidur

salah bantal: ganggu tidur

Karena leher kaku, maka pergerakan Anda saat tidur menjadi terbatas. Saat bergerak pun Anda membutuhkan usaha yang lebih jika dibandingkan saat tidur dengan kondisi yang sehat dan normal. Selain itu, kondisi ini juga sering kali diikuti dengan rasa nyeri. 

Leher akan terasa nyeri jika Anda bergerak ke arah tertentu. Padahal, Anda harus mengganti posisi tidur. Tentu saja, hal ini akan menyebabkan gangguan tidur. Biasanya Anda menjadi sulit untuk tidur dan terlelap. 

2. Leher Pegal

salah bantal: nyeri leher

Salah satu gejala otot leher yang kaku adalah leher menjadi terasa pegal. Anda seperti merasa tidak bebas saat menggerakkan kepala. 

Salah satu gejala utamanya adalah nyeri di sekitar leher. Jika dibiarkan, rasa nyeri akan menyebar ke area lengan hingga punggung. 

Sudah pasti, gerakan pada leher dan kepala akan sangat terbatas. Anda pun tidak akan bisa fokus melakukan aktivitas sehari-hari. 

3. Kepala Pusing

salah bantal: pusing

Pernahkah Anda merasa pusing setelah tidur? Bisa jadi bantal yang kamu gunakan tidak cocok. 

Misalnya, bantal terlalu keras atau terlalu empuk bisa membuat kepala tidak nyaman saat tidur. Jika bantal tidak memberikan dukungan yang tepat pada leher dan kepala. 

Oleh karena itu, penting untuk memilih bantal yang sesuai dengan kebutuhan. Dengan begitu, Anda bisa tidur lebih nyenyak tanpa kepala pusing yang mengganggu.

 

4. Nyeri di Bagian Tubuh

salah bantal

Sama halnya dengan kepala pusing, nyeri di beberapa bagian tubuh juga merupakan dampak dari ketegangan otot di bagian leher. Nyeri bagian tubuh bisa menjadi masalah yang berasal dari penggunaan bantal yang tidak tepat.

Maka dari itu, pemilihan bantal yang tepat akan dapat membantu mengurangi ketegangan otot dan memperbaiki posisi tidur. Dengan begitu, anda dapat mengalami tidur yang lebih nyenyak dan terbangun tanpa nyeri di tubuh.

Baca Juga: Cara Tidur Nyenyak dengan Memperhatikan Empat Hal Ini

Cara Mengatasi Salah Bantal

Kondisi salah bantal memang berdampak pada ketidaknyamanan saat beraktivitas karena leher yang terasa kaku. Untuk mencegah dan mengatasinya, berikut beberapa tips yang bisa diterapkan.

1. Perhatikan Posisi Bantal

Pertama, pastikan bantal yang kamu gunakan memberikan dukungan yang cukup untuk leher dan kepala. 

Pilih bantal yang nyaman dan sesuai dengan kebutuhan. Usahakan jangan tidur dengan bantal yang terlalu tinggi dan kaku. 

2. Lakukan Peregangan

Kedua, lakukan peregangan leher dan pijatan ringan pada bagian yang nyeri. Fungsi dari pemijatan adalah untuk merilekskan otot yang kaku.

3. Perhatikan Posisi Tidur

Ketiga, perhatikan posisi tidur yang baik. Usahakan untuk tidur dengan kepala dan leher dalam posisi yang sejajar dengan tulang belakang. 

Dalam menjaga kesehatan leher kita, pemilihan bantal yang tepat memiliki peran yang sangat penting. Salah bantal dapat menyebabkan nyeri dan ketidaknyamanan yang mengganggu tidur kita. Jadi, jangan biarkan salah bantal mengganggu kualitas tidur kita.

Siapkan juga kamar tidur yang paling nyaman dengan cara memperhatikan perlengkapannya, seperti sprei dan bedcover.

Pilih produk yang sudah dikenal kualitasnya, seperti My Love, California by My Love, dan Hawaii by My Love.

Materialnya yang adem dan lembut akan membuat istirahat lebih nyaman. Cek berbagai koleksinya di website resmi My Love Bedcover.

Pilih produk favoritmu dan check out lebih mudah dan untung dengan berbagai promonya. Barang dijamin 100% ori dan dikirim langsung dari tempat produksi. Yuk cek sekarang juga!

Tinggalkan komentar

Catatan: komentar akan dimoderasi terlebih dahulu sebelum dipublikasikan.