Dekorasi Ruang Tamu Jadi Menarik dengan Perhatikan Hal Ini

Dekorasi ruang tamu memiliki peranan penting dalam menghadirkan suasana yang menarik dan mengundang bagi semua orang yang datang berkunjung. 

Sebagai tuan rumah, tentunya Anda ingin memberikan pengalaman yang tak terlupakan kepada para tamu.

Dari pemilihan furniture yang tepat hingga penggunaan warna dan aksesori yang sesuai, setiap elemen dapat membawa keindahan dan kenyamanan ruang tamu Anda.

Dengan memperhatikan hal-hal ini, Anda dapat menciptakan ruang tamu yang indah dan nyaman, serta memberikan pengalaman yang tak terlupakan bagi para tamu yang datang ke rumah Anda.

Cara Membuat Ruang Tamu Lebih Menarik

Berikut adalah beberapa tips untuk membuat ruang tamu jadi lebih menarik yang bisa coba Anda terapkan di rumah.

1. Aksesoris Pada Jendela

Dekorasi Ruang Tamu: Tirai

Penempatan aksesoris pada jendela juga merupakan hal yang penting dalam mendekorasi ruang tamu agar lebih menarik. 

Aksesoris pada jendela tidak hanya berfungsi sebagai penghias, tetapi juga dapat memberikan kesan yang lebih estetis dan menyempurnakan tampilan ruangan. Misalnya, tirai di jendela dengan motif yang sesuai warna ruangan sebagai aksesoris tambahan.

Baca Juga: Inspirasi Kamar Tidur Minimalis Tetap Menawan

2. Furniture Yang Bertekstur/Warna Matching

Dekorasi Ruang Tamu furniture

Pemilihan furniture yang bertekstur atau memiliki warna yang menarik juga dapat memberikan sentuhan yang berbeda dan membuat dekorasi ruang tamu menjadi lebih menarik.

Jika Anda menginginkan suasana yang hangat dan nyaman, pilihlah furniture dengan warna-warna seperti coklat, krem, atau warna lain yang bisa memberikan kesan alami. 

Namun, jika Anda ingin suasana yang lebih segar dan ceria, Anda bisa memilih furniture dengan warna-warna cerah seperti kuning, hijau, atau biru muda.

3. Jaga Kerapian & Kebersihan

Dekorasi Ruang Tamu jaga kerapihan

Hal yang tidak boleh sampai Anda lupakan adalah menjaga kebersihan serta kerapihan dari ruang tamu. Bersihkan ruangan tamu secara rutin supaya tamu maupun Anda pribadi nyaman untuk terus berada di sana. 

4. Atur Pencahayaan Ruangan

Dekorasi Ruang Tamu atur pencahayaan

Dalam dekorasi ruang tamu, perhatikan pencahayaan alami dengan membuka tirai atau gorden pada siang hari, dan gunakan lampu langit-langit serta lampu tambahan untuk membuat pencahayaan yang merata dan dekoratif.

Selain itu, atur pencahayaan fungsional dengan pencahayaan yang fokus pada area tertentu seperti lampu baca atau lampu sudut, sehingga menghadirkan suasana yang nyaman dan sesuai dengan kebutuhan dalam ruang tamu.

Baca Juga: Tips Menata Kamar Tidur Jadi Rapih

5. Gunakan Karpet

Dekorasi Ruang Tamu karpet california

Karpet menjadi salah satu elemen yang penting dalam menciptakan suasana yang nyaman dan estetis. Serasikan warna karpet dengan warna dinding dan furniture ruang tamu Anda.

Jika dinding dan furniture memiliki warna netral atau monokrom, Anda bisa memilih karpet dengan warna yang kontras dan lebih cerah seperti Motif Darren untuk memberikan sentuhan yang menarik.

Karpet  tidak hanya memberikan sentuhan visual yang menarik, tetapi juga memberikan kenyamanan fisik ketika beraktivitas di ruang tamu.

Pilih karpet yang bahannya lembut dan empuk seperti karpet California by My Love. Dengan bahan premium polyester dan dilengkapi teknologi quilting, karpet akan sangat nyaman saat digunakan.

Selain itu, karpet California by My Love juga sudah dilengkapi dengan anti slip sehingga tidak akan bergeser saat digunakan.

Motifnya juga beragam, sehingga bisa disesuaikan dengan desain interior ruang tamu milik Anda. Cek koleksi motif karpet California by My Love dan lakukan pembelian dengan sangat mudah di Website My Love Bedcover.

Itulah beberapa cara supaya membuat dekorasi ruang tamu bisa tampak lebih menarik lagi dibandingkan dengan sebelumnya. Semoga artikel ini bermanfaat untuk referensi dekorasi ruang tamu di rumah Anda ya.

Tinggalkan komentar

Catatan: komentar akan dimoderasi terlebih dahulu sebelum dipublikasikan.